Algoritma Dan Pemrograman Chapter II - Java Fundamental

Tingkat Bahasa Pemrograman
1. Bahasa Pemrograman Tingkat Rendah. Contoh: Assembler
2. Bahasa Pemrograman Tingkat Sedang. Contoh: C, Pascal, Fortran
3. Bahasa Pemrograman Tingkat Tinggi. Contoh: Java, C++, C#, PHP, ASP

Konsep Pemrograman
1. Komputer bekerja seperti switching dan hanya mengenali 0 dan 1
2. Manusia tidak paham bagaimana caranya berbicara dengan bahasa 0 dan 1
3. Perlu adanya bahasa pemrograman agar dapat menjadi perantara percakapan manusia dengan komputer
4. Bahasa pemrograman diubah ke dalam bahasa yang dapat dipahami oleh komputer, dengan menggunakan interpreter atau kompiler

Compiler or Interpreter?
1. Compiler Mengkompilasi source code menjadi bentuk file yang bisa dieksekusi
2. Interpreter Mengkompilasi dan menjalankan source code secara langsung

Java Language
MyProgram.java -> Compiler -> MyProgram.class -> 0100101... -> My Program

Tool Pemrograman Java
1. Text Editor + Compiler (Interpreter):
Contoh: Editplus, TextPad, Notepad++, Java Standard Edition

2. Integrated Development Environment (IDE):
Contoh: Eclipse, Netbeans, JCreator

Install, Compile and Running Java
Java Family Suite:
1. Java Standard Edition  (Java SE)
For desktop, client/server application

2. Java Enterprise Edition  (Java EE)
For e-bussiness, e-commerce, web based application

3. Java Micro Edition (Java ME)
For small devices, like palm,handphone, etc

Installasi Java Standard Edition Dan Code Editor (EditPlus)
1. Download Java Standard Edition dari: http://java.sun.com/javase/downloads/
2. Instal Java Standard Edition dengan mengklik: jdk-6u6-windows-i586-p.exe
3. Setelah Java selesai di install, sekarang waktunya untuk menginstall code editor
4. Download EditPlus 3 Beserta Cracknya Disini: http://www.mediafire.com/?wqkczhcf7dunkfz
5. Setelah selesai didownload, Extrack lalu Install EditPlus seperti menginstall software biasa.
6. Selesai

Setting Edit Plus 3 Code Editor
1. Masuklah kedalam program Edit Plus, kemudian Crack terlebih dahulu.
2. Setelah di Crack, sekarang klik Tools -> lalu pilih Configure User Tools


3. Selanjutnya klik Add Tool >> lalu klik Program


4. Kemudian pada kotak Menu Text: (1) ketik: Compile 

5. Lalu pada kotak Command: (2) klik tombol kotak yang ada titik titik 3 nya, setelah itu cari letak dimana anda menginstal java standard edition pertama kali. kalau punya saya di: C:\Program Files\Java\jdk1.6.0_20\bin\ (lihat nomor 3 pada gambar) kemudian pilih file javac.exe


6. Next, sekarang pada kotak inputan Argument: klik tanda panah kebawah


7. Setelah itu pilih dan klik File Name


8. Dan hasilnya pada kotak Argument: akan menjadi $(FileName).

9. Setelah itu pada kotak Initial directory: klik tanda panah kebawah, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Kemudian klik File Directory


10. Hingga pada akhirnya kotak Initial Directory: akan terisi $(FileDir)

11. Setelah itu Klik Apply


12. Karna bagian Compile sudah selesai, maka sekarang kita akan melakukan konfigurasi pada bagian Run. Run berguna untuk menjalankan program java yang akan kalian buat nanti.

13. Seperti pada sesi Compile tadi, sesi kali ini juga sama. Tekan Add Tool >> kemudian klik Program

14. Pada kotak Menu Text: ketikan Run

15. Pada kotak Command: klik dua kali tombol titik titik 3 yang ada di pojok hingga keluar browse seperti tadi. Sekarang perbedaanya, kita tidak memilih file javac.exe melainkan memilih file java.exe yang ada icon kopi luwaknya itu.


16. Pada kotak Argument: pilih File Name No Extention, atau bisa langsung diketik: $(FileNameNoExt)

17. Next, pada kotak Initial Directory: pilih File Directory. atau bisa langsung diketik: $(FileDir)


18. Selanjutnya tentu saja klik Apply sodara-sodara! \m/

19. Setelah settingan di EditPlus 3 selesai, sekarang kita akan melakukan konfigurasi environment variabel pada system properties.

20. Klik kanan Computer -> pilih Properties -> maka akan muncul Control Panel Home -> selanjutnya pilih Advance System Settings -> setelah itu klik Tab Advance -> lalu klik tombol Environment Variabel


21. Kemudian akan muncul dialog Environment Variables. Klik 2x Varibel PATH
22. Selanjutnya beri tanda petik koma didepan path yang ingin ditambahkan. lalu cari dimana path /bin/java.exe anda berada. kalau tempat saya di: C:\Program Files\Java\jdk1.6.0_20\bin\


23. Klik OK untuk melanjutkan.
24. Baik, sampai disini ada pertanyaan? saya rasa tidak ya :) ya iyalah! wong ini bukan kelas :)) la piye to wkwk =))

25. Lanjut! Sekarang kita akan membuat program hello world Java menggunakan Edit Plus.
26. Klik File -> lalu klik Java


27. Woke, sekarang source code hello world anda sudah jadi, wah cepet banget yak =))
28. Berinama Class dengan nama TesTingALay.

NB: Jadi nama Classnya TesTingALay. kenapa saya buat begini? karena saya ingin memberi tahu, bahwa Penamaan Class dan Pemberian nama file harus sama, dan ini sifatnya CASE-SENSITIVE

29. Kemudian lakukan SAVE AS file, dan berinama file hellow world anda SESUAI DENGAN NAMA CLASSNYA! yaitu TesTingALay.java


30. Sekarang lakukan COMPILE pada source code anda. pencet atau tekan CTRL+1 Sampai muncul Command Prompt : Press any key to continue......


31. Terakhir, Jalankan file TesTingALay.java anda yang sudah anda Compile tadi (dalam arti sudah di pencet CTRL+1) dengan cara menekan CTRL+2
 

32. Ingat! mencetnya CTRL+2 kalau mau Jalanin! jangan mencet CTRL+1 =)) =)) ntar salah lagi kyk aku kemarin kwkwkwkwk... nggak papa mas bro :D kita disini sama2 belajar, jadi jangan malu2

33. Kalau berhasil akan muncul tulisan Hello World! pada command prompt yang baru!

Horeeee! selamat! anda telah berhasil menginstallasi java, menginstallasi code editor, dan membuat program java anda pertama kali! \m/

Bersambung....
To Be Continue..

Share This Post

0 comments: